(Genshin Impact) 5 Tips Naik Level Adventure dengan Cepat

 Genshin Impact memberikan pengalaman main yang sangat luas bagi para pemainnya. Pasalnya, game ini mengusung nuansa single player dengan dunia yang sangat luas. Hamparan open world dari Tevyat sangat memikat dan membuat pemain seakan tidak bakal kehabisan musuh dan teka-teki untuk diselesaikan.

Untuk mengembangkan karakter, nantinya pemain harus menaikkan Adventure Level agar bisa melakukan Ascend karakter atau Weapon. Mendapatkannya pun sangat mudah di awal permainan namun nantinya, EXP tersebut sulit didapatkan menuju akhir permainan.

1. Jalankan World Quests


Selain Quest utama, World Quest atau Quest sampingn yang tersebar di Tevyat menyumbang banyak EXP bagi para pemain. Biasanya, World Quest dengan 100 EXP bisa didapatkan dengan mudah di kota-kota besar atau tempat peristirahatan. Sementara itu, ada juga World Quests lain yang tersebar di dunia terbuka.

Salah satu World Quest yang punya EXP besar tersebar di Liyue. Kalian bisa menjelajah Ruins dan menyelesaikan puzzle serta deretan Quest yang ada di dalamnya. Contohnya, ada tiga Quest yang bisa kalian dapatkan di Liyue dengan mengunjungi tiga Ruins di dekat Tianqiu Velley dan akan menghadiahi kalian banyak sekali Adventure EXP.

2. Jangan Sisakan Resin

PELAARI LEBIH

Hal yang mencegah Genshin Impact dari grinding adalah sistem Resin yang akan di-refresh seiring waktu. Nantinya, pemain bisa mendapatkan 100 EXP setiap 20 Resin yang dihabiskan dengan mengunjungi Domain atau membasmi monster lewat Ley Line Disorder.

Agar kalian bisa mendapatkan Adventure EXP dengan maksimal, selalu habiskan Resin kalian setiap kali bermain, tanpa harus memikirkan tempatnya. Nantinya, setiap 120 Resin akan di-refresh setiap jangka waktu 4 jam 20 menit sekali.

3. Kumpulkan Setiap Oculus di Region


Kalian mungkin mengira bahwa kehadiran Anemoculus di Mondstadt atau Geoculus di Liyue tidak memiliki banyak fungsi. Padahal, dengan memberikan Oculus ke Statue of the Seven, kalian bisa mendapatkan 240 EXP dari setiap level. Dengan begini, ada ribuan EXP yang bisa kalian kumpulkan.

Sangat penting untuk mengumpulkan Oculus di setiap kesempatan. Pasalnya, di Liyue ada Quest yang mengharuskan kalian mempersembahkan sembilan buah batu yang dikumpulkan dari Statue of the Seven. Nantinya, Quest tersebut juga akan memberikan Artifact berkualitas Legendary serta memberikan kalian EXP yang sangat tinggi.

4. Selesaikan Semua Objektif di Adventure Handbook


Adventure Handbook akan menandai progresi pemain selama mengarungi petualangan di Genshin Impact. Nantinya, buku ini juga bisa memberikan EXP yang lumayan jika pemain bisa menyelesaikan setiap poin di dalamnya.

Biasanya, Adventure Handbook mengharuskan pemain mengembangkan level karakter atau senjata dengan Ascend. Ini juga sangat penting untuk menaikkan kekuatan yang kalian miliki untuk menuntaskan setiap tantangan yang ada. Nantinya, dengan Adventure Level dan World Level yang semakin tinggi,


5. Buka Treasure Sebanyak Mungkin


Kalian mungkin enggak mengira jika membuka Treasure Chest bisa menambah 20 EXP Adventure Level. Meskipun angkanya kecil, kalian bisa membuka sebanyak mungkin Common Chest yang direset setiap hari. Nantinya, Chest ini bisa Spawn di beberapa tempat dan kalian bisa mendapatkan banyak Adventure Level seiring waktu.

Bagi kalian yang iingin mendapatkan semua Treasure Chest, ada banyak video yang mengumpulkan Chest harian yang bisa kalian ambil. Rutenya juga cukup panjang dan setiap harinya kalian bisa mendapatkan sampai 2000 EXP jika diselesaikan.


Sumber : https://www.kincir.com/game/mobile-game/genshin-impact-5-tips-naik-level-adventure-dengan-cepat